Sabtu, 13 Juni 2009

Saran untuk Yang Mo Ke PRJ

Saran untuk Yang Mo Ke PRJ

Bermain, bertransaksi atau rekreasi ke PRJ memang mengasyikkan. Meskipun rutin di gelar setiap tahun, hati kita tetap saja berniat ke lokasi tsb. Namun ada beberapa hal yang kudu diperhatikan oleh calon pengunjung, APAKAH ITU… ini TIPS-nya

.

Panitia mentargetkan pengunjung hingga 4 juta orang dengan nilai transaksi Rp. 2,5 Trilyun. so pasti, segala kebutuhan pengunjung sangat-sangat diperhatikan. Karenanya ketika Presiden SBY membuka Jakarta Fair 2009 tanggal 11 Juni lalu, banyak pejabat pemerintahan dan elit BUMN serta petinggi swasta lain yang hadir. Bukan hanya karena ’nuansa’ pilpres, namun juga tujuan mensukseskan target panitia dan tentu saja target transaksi para peserta pameran.

.

Banyaknya stand, luasnya lokasi pameran dan jarak antara satu stand dengan stand lainnya membuat pengunjung harus bersabar dan sedikit ber-lelah ria sebelum menemukan produk yang di tuju. Dijamin apa yang cari akan ditemukan. Setidaknya itu bila produk tsb ada dalam list panitia.

.

Demikian juga bagi mereka yang ’hanya’ berniat untuk cuci mata, rekreasi dan sekedar jalan-jalan bersama keluarga. Kudu disiapkan kondisi, agar suasana rekreasi dan jalan-jalan yang diinginkan.

.

Hal – hal yang harus diperhatikan antara lain :

1. Bila berniat untuk transaksi dan memerlukan beberapa produk sejenis untuk komparasi, sebaiknya datang pada saat kondisi tidak terlalu ramai. Misalnya siang hari menjelang sore, antara jam 14.30 – 15.30. Insya Allah bila dapat menggunakan waktu dengan efektif, kita akan berhasil menemukan produk yang kita inginkan

2. Jangan lupa ingat waktu. Karena menariknya stand yang dipamerkan, dus SPG yang cukup menggoda, kita sering melupakan kewajiban kita untuk SHOLAT…khusunya Ashar dan Maghrib….datanglah ke Information Center dan atau petugas untuk mengetahui sentra-sentra tempat sholat/musholla/masjid

3. Bagi yang membawa anak dan atau orang tua, usahakan segera membeli makanan kecil dan atau minumanringan setelah tiba di lokasi. Selain untuk mengganjal perut sebelum makan siang/malam, juga untuk penambah tenaga berkeliling PRJ. Klo mo langsung makan berat, lokasi Food Court ada di belakang, tidak jauh dari panggung utama.

4. Terakhir, sebaiknya menggunakan kendaraan pribadi dan dengan alat pengamat yang efektif. Bila tidak, maka lebih bijak bila mengatur waktu agar tidak kesulitan mendapatkan kendaraan umum atau taksi.

.

Oke itu aja. Semoga dapat bertransaksi dengan tenang dan nikmat di PRJ. Atau dapat jalan-jalan dan rekreasi dengan sempurna di Jakarta Fair. Selamat utk Panitia, Pemerintah dan para peserta.

.

Salam ukhuwah

elha – 14.06.2009

www.jangankedip.blogspot.com




2 komentar:

elha mengatakan...

tambahan....klo ke PRJ jangan lupa oleh2nya ya...hehehehe

Anonim mengatakan...

Hello,

Ini ada artikel reviu dari blog bagus, CANTIK SELAMANYA, "Jalan-jalan ke Jakarta Fair 2009".

Alamat artikelnya: http://cantik40s.blogspot.com/2009/06/jalan-jalan-ke-jakarta-fair-2009.html